Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Menyelenggarakan Pameran “Kesejarahan dan Budaya”

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh Menyelenggarakan Pameran “Kesejarahan dan Budaya” Pekan Kebudayaan Aceh Ke-7 Tahun 2018 yang diisi dengan pameran buku, pameran arsip, pertunjukan seni budaya serta aneka perlombaan, yang berlangsung selama 9 (sembilan) hari mulai tanggal 7 s.d 15 Agustus 2018 mendatang dihalaman Gedung Arsip

Selain pameran juga ada berbagai macam lomba dan hiburan, seperti lomba jinggle perpustakaan tingkat SMA, baca puisi, bercerita,mewarnai, dan turut dimeriahkan penyair Fikar W. Eda. Selain itu ada juga stand arsip yang menyediakan jasa preservasi arsip (perbaikan arsip rusak).

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh, DR. Wildan dalam sambutan pada pembukaan pameran, Selasa (7/8) yang berlangsung dihalaman gedung Arsip mengatakan, Secara khusus Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh memamerkan materi pameran sangat beragam, koleksi buku,koleksi arsip Aceh dan arsip 11 Kabupaten /Kota yang ikut serta, cara pemrosesan arsip,bazar buku, dan pangung literasi.

“Secara khusus pula panggung literasi akan menyuguhkan berbagai pelatihan dan lomba, workshop musikalisasi puisi, baca puisi, deklamasi,pantomin,lomba musikalisasi puisi, cipta jinggel perpustakaan, lomba baca puisi,lomba bercerita, dan berbagai lomba lainnya,” ujar DR. Wildan.

Mengawali Panggung Literasi diisi dengan pembacaan puisi oleh penyair Rusia Victor Pogadaev, penyair Malaysia Siti Zainon Ismail, penyair Jakarta Fatin Hammama, dan penyair asal Aceh Fikar W.Eda.

DR. Wildan mengatakan, Panggung Literasi diikuti sejumlah komunitas baca dan komunitas musikalisasi puisi. “Panggung ini kita sediakan sebagai ruang ekspresi bagi seniman,” kata Wildan. Khusus workshop musikalisasi puisi bekerjasama dengan Komunitas Musikalisasi Puisi Indonesia (KOMPI), menghadirkan dua tenaga pengajar Dediesputra dan Devie Komala Syahni.

 

Pameran sejarah dan kebudayaan ini dibuka secara resmi oleh Plt Gubernur Aceh yang diwakili, Asisten Pemerintahan dan Keistiweaan Aceh, M. Jafar.

Dalam sambutan Plt Gubernur yang dibacakan M. Jafar, menyebut pameran ini dalam rangka memeriahkan Pekan kebudyaan Aceh, dan berharap pameran ini dapat meningkatkan minat baca masyarakat, untuk menuju Aceh Beucaroeng.

Share